Pages

3.26.2010

Keranjang Kain (Fabric Basket)

Salah satu blog favorite saya adalah www.howaboutorange.blogspot.com, pada post terbarunya ada DIY keranjang dari kain, disitu ada 5 atau 6 link yang bisa diklik, tapi pilihan saya jatuh ke blog ini . Instruksinya top banget, gampang dicerna dan gambarnya juga bagus, wah kayanya blog favorit saya nambah satu lagi nih.
Kebetulan saya udah coba bikin nih, eeennn tadaaaa ......................

exhibit #1

Hasilnya masih jauh banget dari yang aslinya, tapi lumayanlah buat pemula. Saya baru kali ini ngerjain patchwork, awalnya saya pikir patchwork itu ribet banget, jadi males mo bikinnya, tapi setelah nyoba ternyata ketagihan, sensasi akhrinya itu loh yang bikin penasaran, perpaduan bahan yang berbeda ternyata kalo disatuin bagus juga, itu saya pake bahan bekas alm. nenek yang pilihan warnanya jadul abis, tapi ternyata kalo digabung sama yang modern, yaaa lumayan laaah ... saya seneng banget berhasil bikin keranjang kain, tapi agak ketipu dikit ternyata ukurannya mini :'(, kirain bisa jadi keranjang cucian kotor hehehe.
Namanya juga lagi seneng-senengnya karena berhasil bikin satu, jadiii saya bikin lagi keesokan harinya buat kakak sebagai ucapan terima kasih udah ninggalin mesin jahitnya ke saya. Saya bikin versi persegi panjang.

exhibit #2

Ya udah ga usah banyak basa basi, ini saya kasih tau cara buat keranjang kain versi indonesia (dengan ukuran yang tas no. 1), monggooo.......

Potong bahan ukuran 2" dari 3 bahan yang berbeda, masing-masing 8 buah
Saya termasuk pengrajin yang malas, jadi 1 bahan lansung saya dobel jadi saya hanya membutuhkan 2 atau 3x potong bahan :))


Sambung bahan dengan motif yang berbeda, sorri detailnya lupa ke foto, tapi hasilnya nanti jadi seperti foto no. 6

Gunting bahan sebagai dasar (yang berwarna polos) dengan ukuran panjang bahan hasil patchwork dikali
 tinggix2 (misal panjang 10" dan tinggi 5", maka potong bahan 10x10). Sorry, lagi2 lupa foto, liat hasilnya aja yaa ..

Lapisi dengan kain keras (kalau mau lebih kaku pakai kain keras yang bisa menempel kebahan ketika disetrika), lalu jahit, gunting sisa kain keras yang menjurai. Lipat dengan bagian dalam menghadap keluar lalu jahit.



Buat sudut kotak caranya bisa dilihat disini (saya mengukur 2"dari sudut), potong kelebihannya.

Membuat pegangan, gunting bahan ukuran 2"x12", jahit, lalu balik, jahit lagi pinggirnya kurang lebih berjarak 1/2 centi dari pinggir. Setelah itu potong jadi 2. Jahit pegangan menghadap belakang pada pola pertama,  posisi pola pertama menghadap keluar.


Membuat dalaman, gunting bahan seukuran pola yang pertama, jahit pinggir pinggirnya (sisakan kurang lebih 2" terbuka) lalu buat sudut kotak; gunting sudut yang tidak terpakai.

Sambung pola pertama dengan dalaman dengan posisi bagian depan pola pertama menghadap keluar dan posisi bagian luar dalaman menghadap keluar. Tarik bagian dalam keranjang melalui lubang yang tadi disisakan 2", lalu tutup dengan jahit tangan. Voilaaa ...... jadi kaan.

Harap dimaklum kalau tutorial saya kurang jelas, amatiran, untuk melihat gambar yang lebih lengkap bisa ke situs pink penguin.

Selamat membuat, link saya kalau bikin yaa ... pengen liat juga kan hasilnya. 


One of my favorite blog is www.howaboutorange.blogspot.com , on it's latest post there was a DIY of making basket from fabrics, there were 5 or 6 links that can be click but i choose this one. I like it because the instruction, and the pictures were very clear, this blog it's definitely one of my favourites now. I already made one (exhibit #1).
The result .......... not bad for a beginner. This is my first patchwork project, at first I thought it was complicated, but after I tried this I became addicted, the sensation when it's done made me curious. Different kind of fabrics blend in to one could really be this beautiful, I am using my late grandmom's fabric which color was sooo yesterday, but when I matched it with the modern fabric,  they were quite get along, lol.
I also made another one for my big sister (exhibit #2), as a thank you gift for leaving her sewing machine with me. Without any further, you can get the instruction on pink penguin site.

I would apreciate if you linked me your fabric basket :)).

xoxo

5 comments:

Karen said...

nice, looking forward for your new tutorial craft

babalisme said...

I envy you, sister!!

I wish I knew how to sew!

Bunch of thanks for your sweet words back on my blog, I really appreciate it! And to tell you the truth I always get excited too when I found a fellow Indonesian blogger, (soo..apa kabar??) and, really, I'm not the right person to ask about blogging either, I'm a novice too! you can tell by the plain look of my blog.

Cheers!

role playing mom said...

karen please do :))

bablisme, i envy you most, featured on how about orange *WOW* nothings beat that!!

thanks for stopping by, and ooh... aku baik baik saja :))

yenni said...

hi, i'm yenni..i've just found your blog..it's a great blog..^^
please come to my blog...www.mysew.blogspot.com

role playing mom said...

Thank you and thanks for stopping by, I'm on the way to your blog :))